Jumat, 18 Desember 2009

Proposal Candi Bentar Pura Kerta Bumi

P R O P O S A L

PEMBANGUNAN CANDI BENTAR


PURA KERTA BUMI

DUSUN BONGSO WETAN, DESA PENGALANGAN

KECAMATAN MENGANTI, KABUPATEN GRESIK

JAWA TIMUR



Sekretariat:
Pura Kerta Bumi

Dusun Bongso Wetan, Desa Pengalangan, Kecamatan Menganti, Kabupaten Gresik

Telp. (031) 7407218

HP: (031) 71047941, 08580397777









BAB I
LATAR BELAKANG PURA KERTA BUMI



Pura Kerta Bumi telah mengalami pembangunan secara bertahap demi sempurnanya suatu tempat ibadah ini, namun karena belum tersedianya dana yang cukup untuk melaksanakan konstruksi / pembangunan / penyempurnaan maka pembangunan pura mengalami hambatan. Melalui proposal ini, segenap Panitia Pembangunan Pura khususnya dan seluruh umat hindu Dusun Bongso Wetan pada umumnya bermaksud menggalang dana punia kepada seluruh saudara-saudara / komponen umat Hindu maupun para donatur lainnya untuk dapat memberikan bantuan demi kelancaran pembangunan ini.


Atas Asung Kertha Wara Nugraha Ida Hyang Widhi Wasa semoga niat yang luhur ini mendapat pertolongan dari semua pihak dalam mencapai tujuan yang mulia.

BAB II
TUJUAN DAN SASARAN

II.1. Tujuan Pembangunan dan Penyempurnaan Pura


Dengan adanya tempat suci / tempat ibadah (Pura) yang lengkap dimaksudkan supaya umat hindu khususnya di Dusun Bongso Wetan dapat meningkatkan Sradha dan Bhakti kepada Ida Hyang Widhi Wasa.


II.2. Sasaran Pembangunan dan Penyempurnaan Pura


1). Terwujudnya pembinaan keagamaan yang baik melalui pura terhadap masyarakat Hindu, siswa-siswi, karyawan, dan guru agama Hindu sekaligus sebagai sarana komunikasi sosial agama.


2). Terwujudnya sarana kegiatan dharma, kesenian, upanisad keagamaan dan sebagainya yang dapat memperkuat sradha dan bhakti serta cinta terhadap Ida Hyang Widhi Wasa.


BAB III
ORGANISASI KEPANITIAAN


III.1. Susunan Kepanitiaan


A. Pelindung


Parisada Hindu Dharma Indonesia Kabupaten Gresik

B. Penasehat

1. Sardji
2. Drs. Mulyadi, M.Si
3. Satiman

C. Panitia Inti

Ketua : Matasim
Wakil ketua : Wongso Negoro, SE., SH., M.Si
Sekretaris : Karsiyan
Bendahara : Asno
Susunan lengkap kepanitiaan dapat dilihat pada halaman lampiran.





PENUTUP


Demikian proposal singkat ini disusun untuk keperluan yang berkaitan dengan pembangunan penyempurnaan Pura Kerta Bumi, Dusun Bongso Wetan, Desa Pengalangan, Kecamatan Menganti, Kabupaten Gresik, Jawa Timur. Semoga proposal ini meskipun sederhana dapat memberikan informasi awal yang diperlukan untuk sekedar gambaran mengenai rencana pembangunan pura yang sangat kami perlukan.


Gresik, 28 Nopember 2009

Hormat Kami,

Panitia Pembangunan Candi Bentar

Matasim

Ketua

Mengetahui,

Ketua Parisada Desa Pengalangan Ketua Parisada Kecamatan Menganti

Suhanadi Sa’i

Ketua Ketua

Parisada Kabupaten Gresik

Ketut Ariasna

Ketua


REKAPITULASI ANGGARAN PEMBANGUNAN CANDI BENTAR
PURA KERTA BUMI
DUSUN BONGSO WETAN, DESA PENGALANGAN
KECAMATAN MENGANTI, KABUPATEN GRESIK
JAWA TIMUR

No.

Keterangan

Anggaran (Rp)

1.

Pondasi Candi Bentar

Rp. 50.000.000,-

2.

Candi Bentar tinggi 7 meter

Rp. 150.000.000,-

3.

Padaraksa

Rp. 50.000.000,-

4.

Tembok Penyengker

Rp. 30.000.000,-

Total Anggaran

Rp. 280.000.000,-



Gresik, 28 Nopember 2009

Hormat Kami,

Panitia Pembangunan Candi Bentar

Matasim

Ketua


Tidak ada komentar:

Posting Komentar